CARA ATASI MUAL DAN MUNTAH SAAT HAMIL
CARA ATASI MUAL DAN MUNTAH SAAT HAMIL
Saat hamil, perasaan bunda mungkin menjadi campur aduk. Ada rasa bahagia, bangga, khawatir serta bimbang. Biasanya juga menjadi lebih sensitif dan mudah menangis.
Hal ini normal, karena tubuh memerlukan penyesuaian diri. Yang paling menjadi kekhawatiran bunda saat hamil terutama hamil muda yaitu mual muntah atau lebih dikenal morning sicknes.
Keadaan ini menjadi hal yang paling membingungkan, ingin makan tetapi ada rasa mual, tidak makan khawatir dengan keadaan janin dalam kandungan. Lalu wajarkah mual muntah saat hamil? Apakah berbahaya bagi janin dalam kandungan? Lalu bagaimana cara mengatasinya?
Mual muntah ( morning sicknes) saat hamil muda, merupakan hal yang wajar dan sering terjadi. Tidak seperti nama nya morning sicknes, mual muntah dapat terjadi tidak hanya di pagi hari, akan tetapi bisa di siang, sore ataupun malam hari.
Penyebab nya karena pengaruh hormon kehamilan (HCG) dan yang perlu menjadi perhatian khusus apabila mual dan muntah terjadi secara berlebihan dan terus menerus atau bisa disebut Hiperemesis gravidarum, bunda harus segera memeriksakan diri dengan dokter kandungan untuk mendapat penangan yang tepat.
Karena jika dibiarkan dapat membahayakan bunda. Resikonya yaitu dapat menyebabkan dehidrasi serta kadargula darah menurun. Kondisi seperti ini dapat mengganggu janin dalam kandungan.
Lalu bagaimana cara mengatasinya?
- Usahakan perut tidak boleh dalam keadaan kosong. Artinya makan lah dengan porsi sedikit tapi sering, berilah selingan camilan biskuit atau roti kering diantara waktu makan.
- Hindari makan makanan yang berminyak, bersantan, pedas, asam dan berbau menyengat serta minuman bersoda. Hal ini dapat menyebabkan asam lambung naik dan memperparah mual muntah yang bunda rasakan.
- Usahakan saat bangun tidur jangan langsung tergesa gesa bangun dan turun dari tempat tidur, karena hal ini dapat memperparah mual. Bangunlah secara perlahan -lahan.
- Minumlah jus lemon atau lemon hangat. Walaupun sifat nya asam, lemon hangat saat bertemu asam lambung maka sifat nya menjadi basa. Jadi tidak akan membuat asam ambung bunda menjadi naik
- Perbanyak lah istirahat dan minum air putih agar bunda tidak dehidrasi.
- Konsumsi vitamin untuk ibu hamil . Kandungan vitamin B6 dapat membantu meredakan mual.
- Sikat gigi lah dengan pasta gigi dengan rasa dan aroma yang tidak membuat bunda merasa mual.
- Hiruplah aroma terapi yang mengandung mint/ berbau segar seperti lemon.
Semoga informasi CARA ATASI MUAL DAN MUNTAH SAAT HAMIL ini bermanfaat. Dan semoga bunda selalu diberi kesehatan dan kelancaran dalam menjalankan proses kehamilan sampai persalinan nanti. Aamiin. Salam sehat.